Indonesiakoma.com Jakarta Pusat – Dalam rangka memperkuat sinergi antara kepolisian dan masyarakat, Kapolsubsektor Blora Aiptu Herru Wicahyono melaksanakan kegiatan sambang kamtibmas di Gerai Rakyat Mart, tempat berkumpulnya komunitas ojek online (ojol) yang berlokasi di Jalan Blora No. 6 RW 06, Kelurahan Menteng, Jakarta Pusat. Selasa (14/10/2025)
Dalam kegiatan tersebut, Aiptu Herru Wicahyono bertemu langsung dengan koordinator lapangan komunitas ojol, Bapak Erwandi. Pada kesempatan itu, ia menyampaikan pesan kamtibmas agar para pengemudi ojol turut berperan aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan sekitar. Ia juga mengimbau agar para pengemudi senantiasa waspada terhadap potensi gangguan kamtibmas di sekitar lokasi mangkal maupun di area tempat mereka mencari penumpang.
“Komunitas ojol merupakan bagian dari masyarakat yang memiliki mobilitas tinggi dan jaringan luas. Peran aktif rekan-rekan ojol sangat penting dalam membantu menciptakan suasana aman dan kondusif, baik di jalan raya maupun di lingkungan tempat tinggal,” ujar Aiptu Herru dalam keterangannya.
Lebih lanjut, kegiatan sambang ini juga menjadi sarana silaturahmi dan mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat, khususnya komunitas ojek online yang selama ini turut membantu menjaga situasi kamtibmas di wilayah Menteng. Dengan komunikasi yang terjalin baik, diharapkan potensi gangguan keamanan dapat segera diketahui dan dicegah sejak dini.
Kapolsek Metro Menteng Kompol Rezha Rahandhi, memberikan apresiasi atas langkah proaktif yang dilakukan jajarannya di lapangan. Ia menyampaikan bahwa kegiatan sambang semacam ini merupakan bentuk nyata pendekatan humanis Polri terhadap masyarakat.
“Polsek Metro Menteng terus mendorong personel di tingkat subsektor untuk hadir di tengah masyarakat. Polisi bukan hanya penegak hukum, tetapi juga mitra dan pelindung masyarakat. Dengan sinergi dan komunikasi yang baik, kamtibmas di wilayah Menteng akan tetap terjaga kondusif,” ujar Kompol Rezha Rahandhi.
Sementara itu, Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro, turut memberikan tanggapan positif atas kegiatan tersebut. Ia menegaskan bahwa kehadiran polisi di lapangan merupakan wujud implementasi program Polri Presisi yang menekankan pelayanan, pengayoman, dan perlindungan kepada masyarakat secara aktif dan berkelanjutan.
“Kami mengapresiasi setiap upaya anggota yang mampu membangun kedekatan dengan masyarakat. Komunitas seperti ojol memiliki potensi besar dalam membantu menciptakan keamanan. Dengan kolaborasi yang solid antara aparat dan warga, maka stabilitas kamtibmas di Jakarta Pusat dapat terus terjaga,” ungkap Kombes Susatyo.
Kegiatan sambang ini menjadi bukti nyata komitmen Polsek Metro Menteng bersama jajarannya untuk terus membangun kemitraan strategis dengan berbagai elemen masyarakat, demi mewujudkan lingkungan yang aman, nyaman, dan harmonis di wilayah hukum Polres Metro Jakarta Pusat.
(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)